Apa kalian paham dan tahu apa itu TOEFL dan fungsinya untuk apa saja ? TOEFL (Test of English as a Foreign Language) biasanya digunakan untuk mengukur kemampuan bahasa inggris, digunakan untuk mendaftar ke universitas-universitas diluar negeri, untuk mendaftarkan program beasiswa atau digunakan untuk bekerja. TOEFL adalah tes kemampuan bahasa inggris Amerika sedangkan IELTS tes kemampuan bahasa inggris British/Britania Raya.
Ada tiga jenis TOEFL oleh ETS (English Testing Service) :
- PBT (Paper Based Test)
Sistem tes pada PBT-TOEFL menggunakan paper atau kertas, terdiri dari lebaran kertas soal dan lebar jawaban yang diisi wajib menggunakan pensil 2B.
- CBT (Computer Based Test)
Sistem TOEFL jenis ini menggantikan PBT-TOEFL, pada CBT-TOEFL tidak lagi menggunakan paper melainkan menggunakan komputer dalam pengerjaanya. Semua soal langsung dijawab /dikerjakan dengan komputer. CBT bukanlah internet based, pada sistem ini semua soal yang sudah dijawab disimpan pada local server yang nantinya oleh pihak ETS akan diupload atau dikirim datanya ke pusat.
- iBT (internet Based Test)
Sistem terbaru adalah iBT-TOEFL lebih dikenal dengan sebutan Next Generation (NG) TOEFL adalah sistem TOEFL terbaru yang menggunakan internet Based, pada sistem ini semua berbasis media komputer, hanya saja system test pada iBT menggunakan internet semua jawaban yang telah diisi akan masuk ke server pusat jadi tidak melalui server lokal terlebih dahulu.
Masa Berlaku sertifikat TOEFL (2 tahun)
Tes TOEFL dibagi beberapa section:
- Listening Comprehension
Pada sesi ini Listening terdiri dari beberapa percakapan dan diskusi akademik. Ini menguji kemampuan anda dalam mendengarkan percakapan ataupun pidato pendek dalam bahasa inggris menggunakan media audio yang disediakan oleh panitia tes TOEFL
- Structure and Written Expression
Pada sesi ini berhubungan dengan grammar atau tata bahasa inggris. Memahami ungkapan yang lazim dalam bahasa dan tulisan bahasa inggris. Memahami kemampuan kalian dalam mengkoreksi tata bahasa inggris.
- Reading Comprehension
Dalam sesi ini menguji kemampuan kalian dalam memahami berbagai jenis bacaan ilmiah berkaitan dengan bacaan, memahami sebuah topik, ide utama, isi bacaan. Dalam mengerjakan soal ini harus menggunakan strategi yang tepat dalam mengerjakan bagian ini.
- Test of Written English
Pada sesi ini menguji kemampuan bahasa inggris kalian dalam bentuk tulisan esai. Anda akan diberikan satu topik tertentu yang selanjutnya kalian akan diminta untuk membuat esai pendek dari topik yang dipilih.
Dalam mengerjakan tes TOEFL ada beberapa trik yang harus kalian lakukan :
- latihan tes online gratis yang disediakan beberapa situs internet yang menyediakan tes bahasa inggris atau TOEFL secara gratis
- Saat mengerjakan soal tentukan bagian mana yang paling sulit dikerjakan
- Saat bagian Reading membutuhkan konsentrais yang tinggi
- Kenali topik TOEFL umum sebelumnya karena setiap tes TOEFL akan berbeda topik
- Menonton video-video yang berhubungan dengan TOEFL dan tips TOEFL secara online
Reading Section :
- Berkonsetransi
- Baca baris pertama disetiap paragraf
- Pertanyaan dan jawaban diurutkan berdasarkan paragraf misalkan pada suatu soal pertanyaan pertama untuk reading jawabannya terdapat pada paragraf pertama, begitu juga berikutnya
- Temukan jawabanya dengan cara lihat satu kalimat untuk satu pertanyaan
- Buatlah tabel untuk mencoret jawaban yang salah
- Periksalah kurang lebih 5 menit untuk memeriksa semua jawaban di akhir
Listening Section :
- Jangan mencari trik atau berfikir mencari cara lain dalam mengerjakan soal listening karena akan membuang waktu kalian saat mengerjakan soal
- Cobalah untuk menangkap semua detail percakapan tes
- Biasakan mendengar percakapan bahasa inggris amerika
Speaking Section:
- Hafalkan template untuk setiap pertanyaan (total 6 pertanyaan)
- Pertanyaan #1 & 2 dalam berbicara: jawab pertanyaan acak dan berikan 2 alasan untuk mendukung pendapat anda
- Ceritakan tentang pengalaman imajiner atau teman sejati anda
- Gunakan kata atau kalimat perkenalan/pengantar
- Berlatih sebanyak mungkin
- Pertanyaan #3: gabungkan apa yang telah anda dengar dan baca
- Pertanyaan #4: gabungkan definisi dari teks dan contoh-contoh yang diberikan pembicara
- Pertanyaan #5: dengarkan masalah, ambil satu solusi dan berikan pembenaran
- Ambil solusi kedua dan berikan alasan pembenaran juga untuk solusi kedua
- Pertanyaan #6: Ringkaskan tentang topik yang dibicarakan mengenai akademik kuliah
Writing Section:
- Esai #1: Gabungkan argumen dari teks dengan pendapat pembicara tentang setiap argumen
- Melebihi esai jumlah kata yang dibutuhkan sekitar 1/3
- Esai #2: Menulis esai tentang topik yang diberikan
- Paragraf harus sama dalam hal jumlah kata
- Hindari membuat kesalahan dna menggunakan kata-kata yang anda tidak yakin cara mengeja
- Jangan menggunakan singkatan dan kata-kata sehari-hari atau kata-kata gaul
Source :