Jurusan Optometri (Optometry Major)

[addthis tool="addthis_inline_share_toolbox"]

Pernah mendengar dokter optometri atau dokter spesialis mata ? Jika kalian ingin menjadi ahli mata, jurusan optometri jurusan yang tepat untuk kalian. Tapi, sebelum pada penjelasanya apa itu optometri tahukah kalian jika pada zaman dahulu Roger Bacon dan Frasiscan Friar pada tahun 1263 mengungkapkan bahwa sebuah lensa dapat memperbaiki suatu penglihatan yang bermasalah yang pada akhirnya pada tahun 1286 kacamata pertama kali ditemukan di Italia. Optometri merukapakan ilmu dibidang optik atau penglihatan yang mempelajari perawatan kesehatan mata, medeteksi cacat dalam pengelihatan, tanda-tanda cedera mata, penyakit mata atau kelainan dan masalah kesehatan pada umumnya.

Sebelum seorang optometri membuka praktek dibidangnya mereka harus memiliki lisensi praktisi medis terdaftar telah melakukan pelatihan pascasarjana di bidang oftalmologi. Lulusan bidang ini memiliki beberapa profesi :

Dokter Mata (ophthalmologist) : Perawatan Mata Medis dan Bedah
• Layanan penglihatan, termasuk tes mata
• Perawatan mata medis, untuk kondisi seperti glaukoma, iritis dan luka bakar kimia
• Perawatan Mata Bedah, untuk trauma, mata juling, katarak, glaukoma, dan masalah lainnya
• Diagnosis dan perawatan kondisi mata yang berhubungan dengan penyakit lain,
seperti diabetes atau radang sendi
• Operasi plastik, untuk mengangkat kelopak mata atau menghaluskan kerutan

 

Dokter Spesialis/Ahli Mata : Layanan Perawatan dan Penglihatan
Seorang ahli mata merawat perawatan kesehatan primer untuk mata. Beberapa optometris atau ahli mata mendapatkan pelatihan klinis tambahan atau menyelesaikan beasiswa khusus setelah sekolah optometri. Tugas seorang ahli mata antara lain :
• Lakukan pemeriksaan mata dan tes penglihatan
• Melakukan tindakan kondisi seperti rabun jauh, rabun dekat atau astigmatisme
• Memberikan resep dan psang kacamata dan lensa kontak
• Memberikan bantuan pada daya penglihatan rendah dan terapi penglihatan
• Mendeteksi penyakit, cedera dan gangguan yang berhubungan dengan mata
Seorang Dokter mata dan dokter spesialis mata sering bekerjasama untuk melakukan perawatan mata pada pasien.

 

Ahli Kacamata (Optician) : Kacamata dan Lensa Kontak
Seorang ahli kacamata bukanlah dokter mata dan tidak bisa memberikan tes mata. Seorang ahli kacamata mendapatkan gelar, sertifikat atau diploma 1 atau 2 tahun. Tugas seorang ahli kacamata antara lain :
• Melakukan pemeriksaan terhadap resep lensa
• Menyediakan, menyesuaikan, dan memperbaiki kacamata, bingkai, dan lensa kontak
• Lakukan pengukuran wajah
• Bantu memutuskan jenis lensa dan bingkai mana yang paling berhasil
• Pesan dan periksa produk, termasuk lensa kontak dan kacamata

Karir seorang optometris :
• Ahli Kacamata/Dokter Spesialis/Dokter Mata
• Manajer layanan medis dan kesehatan
• Teknisi laboratorium oftalmik
• Staff Rumah Sakit Khusus Mata

 

Ref.:
https://www.aoa.org/about-the-aoa/what-is-a-doctor-of-optometry
https://www.college-optometrists.org/qualifying/a-career-in-optometry/what-is-an-optometrist.html
https://www.webmd.com/eye-health/eye-doctors-optometrists-ophthalmologists
https://www.docdoc.com/id/info/specialty/mata/

Picture : freepik.com

Consultation Form

Silakan lengkapi form isian di bawah ini.

DATA SISWA
DATA ORANG TUA